Tak ada yang kami inginkan lagi saat ini kecuali menulis,menulis dan menulis, kata-kata tadi pernah aku dengar dari seorang teman sesama penulis. Seperti hal nya aku dan orang-orang yang mungkin sama denganku, meski aku tak pandai mengutarakan kata-kata yang ada di benak dan pikiran secara terang-terangan dalam artian aku tak pandai berbicara tapi aku mengutarakan semua yang ingin aku katakan lewat rangkaian kata yang kutulis.
Inilah kelebihan kami, kami bisa mengutarakan secara sistematis dengan tulisan berupa puisi, cerpen, catatan harian atau hanya sekedar gambar.
Diantara kami juga ada yang unggul dalam berbicara. Tapi sekarang bukan itu yang ingin aku sampaikan kepada kalian.
Kemarin, setelah terbitnya buku antologi puisi pena hati kami berkumpul untuk sharing, sebagai seorang penulis tentunya kami ingin menerbitkan karya-karya yang lebih bermanfaat lagi bagi orang-orang. Kami ingin ada orang-orang yang mengikuti jejak kami, khususnya orang-orang terdekat kami.
Dari kanan atas (Rachmat, Ade, Galih, Agus, Dwi (kerudung coklat), maya, Nadia, Anis) |
Menulis, itulah yang kami harapkan dari orang-orang terdekat kami. Tak ada yang sulit saat melakukan kegiatan yang satu ini, seperti yang kami alamai, kami hanya perlu menggerakan jemari diatas keyboard atau memegang pena untuk merangkai kata-kata, yang paling penting dalam menulis adalah "hati", semua bisa menjadi penulis yang diterima oleh pembaca dengan ini, menulis dengan hati.
Berkarya, itulah yang kami harapkan dari kalian, teman-teman, sahabat, kelurga dan para pembaca karya kami.
Semoga kita tak melupakan budaya menulis yang bisa mencerdaskan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar